PROSPEK BISNIS KONTRAKAN Di TAHUN 2019

Posted by Ads78 on

PROSPEK BISNIS KONTRAKAN Di TAHUN 2019

Bisnis Dengan mempunyai kontrakan atau rumah yang disewakan dengan jangka waktu tertentu merupakan bisnis yang sangat aman dan jangka panjang, bayangkan saja jika anda mempunyai 10 unit kontrakan, dengan nominal sewa yang lumayan tinggi karena berada di daerah yang strategis dan menjamin akan tingkat sewa yang tak pernah habis peminat, maka hidup anda kan damai2 saja walau gonjang ganjing ekonomi melanda negara kita.

Bisnis kontrakan masih menjanjikan di tahun ini , karena semakin tingginya harga unit rumah di perkotaan dan juga lumayan menguntungkan jika ngontrak rumah yang dekat dengan seseorang mencari nafkah seperti di daerah industri, perkantoran, pasar atau pusat pendidikan. Walau untuk mencapai kembalinya modal membangun kontrakan itu lumayan lama, tapi dapat dipastikan akan kembali dan nilai sewa akan selalu naik mengikuti permintaan dan inflasi yang berlaku.

Di kota-kota besar kontrakan mempunyai saingan baru yakni apartemen murah yang disewakan perbulannya, tapi rumah kontrakan masih mempunyai keunggulan dengan kebiasaan orang Indonesia yang biasa bersosialisasi dan juga lebih sehat bagi perkembangan anak kecil.


Di kota Depok usaha kontrakan masih cukup menjanjikan dengan semakin banyaknya penduduk dan juga mahalnya harga rumah, ditambah semakin banyaknya pusat pendidikan yang di bangun di kota Depok. Nilai sewa rumah kontrakan di Depok cukup fariatif, jika di perkampungan harga masih ada yang 500 ribu/bulan, jika di pusat keramaian bisa mencapai 1 as 2juta / bulannya.

Walau beresiko kecil kontrakan juga masih terdapat hal yang kita harus selalu selektif akan track record calon penyewa yang biasanya ada yang tergolong penyewa bandel yang sering telat membayar sewa dan terlalu sering berpindah-pindah tempat karena masalah yang mereka lakukan sendiri. Kehati-hatian wajib ada lakukan seperti anda jangan lupa untuk meminta tanda pengenal mereka sepeti KTP atau identitas lain , agar anda tidak tersangkut masalah jika penyewa tersebut seorang kriminal atau teroris yang sedang di buru aparat keamanan.

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment